WHAT!? sya masuk sini bikin resep!?
hehe, kenalkan, newbie di bidang masak memasak. sya, seorang yang dikenal nggak bisa masak sama sekali
tapi, kali ini karena keadaan yang mendesak, malah bikin makanan aneh. alhamdulillah, rasanya enaaak :nyamnyam:
oke, dari namanya saja pembaca sudah tahu, kan, sya masak apa?
karena sya nggak ngerti cara nulis resep, kita ukir dalam sebuah kronologi aja ya
ceritanya, dua...atau tiga pagi ini Bapak nggak dimasakin mama. ya, Bapak sya adalah seorang lelaki yang cuma mau makan masakan istrinya *apa iya semua laki-laki begitu?*. karena kemarin mama sakit, pusing-pusing gitu, sya coba deh, masakin Bapak. amanya ayam giling goreng.
Pagi ini, dengan sedikit eksperimen, sya ulang yang kemarin, gorengan ayam giling. tapi, melihat tahu di kulkas nganggur gitu aja, sya ajak tahu itu 'berbakti' ke Bapak. sya potong tahu bandung yang lembut itu. "inget," kata mama suatu hari,"tahu bandung yang dipotong kotak banget, dan masih lembut. bukan tahu bandung yang udah tercetak. warnanya sama, kok, nduk, kuning,"
oke, oke. sya potong kecil-kecil tahu bandungnya, terus dicemplungin ke panci berisi air mendidih+garam+bawang putih. kompornya udah mati, kok, tenang saja
setelah itu, sya ambil daging ayam giling (bukan guling, ya) dan taruh di piring, taburkan penyedap rasa, trus di....kita sebut aja diolah. habis kalo diaduk-aduk itu bukan kuah, sih. setelah itu, asal aja bentuknya, digoreng di wajan berisi minyak panas. tunggu sampe kecoklatan, trus angkat. lanjut ke tahu yang tadi asik berendam, kita goreng deh.
setelah tahu digoreng, kita gantian, goreng perasa pedasnya. cabe+bawang merah yang dihaluskan. setelah yakin bahwa perasa pedas itu matang, kita masukkan tahu dan ayam goreng tadi. sreng-sreng-sreng, kemudian kecilkan api kompor, kasih kecap. setelah kecap masuk, matikan kompor sambil tetap aduk2 bahan-bahan di wajan. alhamdulillah, matang pada waktunya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar